Kamis, Maret 29, 2012

Update BlackBerry PlayBook OS 2.0 Terbaru

Diposting oleh RPL 1 (Rekayasa Perangkat Lunak)IT


Dengan dirilisnya OS BlackBerry PlayBook versi terbaru ini, para pengguna BlackBerry PlayBook diseluruh dunia berharap adanya perubahan dan keajaiban yang signifikan yang selama ini diimpi-impikan serta dapat bekerja layaknya tablet PC lainnya seperti Samsung Galaxy Tab, iPad, Toshiba BookPlace DB50, Amazon Kindle, dll.

BlackBerry PlayBook OS 2.0 terbaru memiliki desain keren yang tampak elegan dan tentunya lebih smart jika dibandingkan OS sebelumnya. Pada update software terbarunya, sobat dapat menikmati adanya Android App Player yang berfungsi untuk memperluas pilihan aplikasi yang tersedia melalui BlackBerry App World. Selain itu, update lainnya dari BlackBerry PlayBook OS 2.0 juga menghadirkan fitur BlackBerry Bridge App yang akan memberikan sinkronisasi antara PlayBook dengan smartphone BlackBerry sobat. Fungsi fitur BlackBerry Bridge App ini yaitu sobat dapat mengetik SMS, email, dll menggunakan ponsel / smartphone BlackBerry yang sobat miliki untuk menampilkan teks di BlackBerry PlayBook. Lalu dengan fitur ini sobat juga dapat mengalihfungsikannya menjadi remote control untuk BlackBerry PlayBook.

Update BlackBerry PlayBook OS 2.0 Terbaru

Cuma itu? Tentu saja tidak. Fitur lain yang tidak kalah mentereng yaitu adanya homescreen terbaru, interface yang bekerja dengan sangat baik, kalender, daftar kontak yang terintegrasi dengan layanan social networking, serta adanya Reader Mode yang dapat sobat temukan di browser. Fungsi Reader Mode ini sendiri untuk memberikan kemudahan pada saat kita membuka dan membaca sebuah halaman pada sebuah web page ketika browsing. Khusus fitur homescreen, pada BlackBerry PlayBook OS terbaru versi 2.0 ini, RIM menambahkan sebuah aplikasi untuk menggantikan daftar kategori yang ada di OS BlackBerry PlayBook versi sebelumnya yang bernama application dock. Dengan aplikasi ini sobat juga dapat melakukan drag maupun drop apps masuk dan keluar dock hingga 6 live apps, serta men-drag salah satu aplikasi diatas aplikasi lain untuk membuat folder.

Melirik pada OS BlackBerry PlayBook sebelumnya, pada OS terbaru ini RIM memberikan perhatian khusus pada keyboard. Dan pada OS terbaru, RIM melakukan perbaikan pada layout, auto-correction, dan fitur prediction untuk mempermudah sobat dalam mengetik.

Selain beberapa keunggulan pada fitur BlackBerry PlayBook OS 2.0 terbaru diatas, ternyata RIM mengakui bahwa masih ada beberapa kelemahan pada OS terbaru ini. Diantaranya yaitu volume buttons yang bekerja kurang maksimal dengan kurangnya respon saat ditekan, fungsi Reader Mode yang belum sepenuhnya bekerja secara optimal pada web page dengan kompleksitas tinggi, serta memerlukan beberapa waktu untuk bisa mengakses BlackBerry PlayBook saat melakukan update OS terbaru.

Cara upgrade OS BlackBerry PlayBook terbaru versi 2.0 :
  1. Masuk ke menu Settings >> Software Updates >> Check for Updates
  2. Download OS via BlackBerry PlayBook sobat
  3. Ikuti instruksinya
  4. BlackBerry PlayBook sobat akan melakukan proses instalasi sampai selesai

0 komentar:

Search Here

Kontak Jodoh
free counters